Siapkan Persenjataan Anda!
Setiap mobil yang berpartisipasi akan mendapatkan persenjataan guna menjatuhkan mobil lawannya. Seiring dengan semakin memanasnya persaingan, persenjataan yang Anda miliki akan semakin banyak pula. Pada game ini, Anda akan memiliki dua jenis persenjataan untuk dua sisi yang bertikai, yaitu sisi pembalap liar dan polisi. Kedua sisi akan mendapatkan dua jenis senjata yang sama, yaitu serangan EMP dan Spike Strip. Dua jenis senjata lainnya adalah Turbo dan Jammer untuk pembalap; serta Helicopter dan Road Block untuk polisi.Serangan EMP dan Spike Strip dimiliki pembalap dan polisi. Kedua senjata ini memiliki serangan yang langsung berakibat kerusakan bagi mobil musuh Anda. Serangan EMP dilakukan dengan mengunci terlebih dahulu mobil lawan yang ada di depan Anda. Setelah mobil berhasil dikunci, Anda akan menembakkan gelombang elektromagnet yang akan mengacaukan mobil dan melukainya. Serangan ini hanya dapat berhasil bila mobil lawan dapat dikunci saja. Bila lawan berhasil berkelit dari sinyal kunci Anda atau berhasil menambah jarak yang sangat besar, maka serangan ini akan gagal.
Serangan berikutnya adalah Spike Strip. Mudahnya, Anda akan melemparkan jebakan duri ke belakang mobil Anda. Jadi, musuh yang terlalu dekat dengan Anda akan terkena jebakan ini dan berhenti mendadak. Selain itu, mobilnya juga akan terkena kerusakan. Lalu, bagaimana dengan senjata lain? Turbo dan Jammer digunakan untuk menambah kecepatan secara signifikan serta untuk mengacaukan sistem persenjataan musuh. Sangat baik digunakan jika Anda sedang berusaha dikunci lawan dengan sinyal EMP.
Polisi memiliki serangan tidak langsung berupa Road Block dan Helicopter. Bila Anda memanggil bantuan Road Block, jalanan yang ada di depan pembalap akan dihalangi dengan rintangan polisi yang terbuat dari mobil. Sangat baik digunakan jika Anda tertinggal cukup jauh dengan pembalap. Kemudian, bantuan helikopter akan meletakkan jebakan Spike Strip di depan pembalap urutan teratas. Semua bantuan polisi ini sangat berguna untuk menghabisi para pembalap yang pandai berkelit dari tabrakan mobil Anda.
Semua persenjataan ini tentunya terlihat begitu berbahaya, bukan? Untuk membuat permainan menjadi lebih imbang, game ini memberikan batasan penggunaan senjata. Misalnya, Anda hanya dapat menggunakan 2 Spike Strip dan 1 EMP di sebuah lintasan. Selain itu, setiap senjata yang telah dipakai akan memasuki masa cool down selama beberapa saat. Jadi, Anda tidak dapat langsung menggunakan satu jenis senjata dengan cepat.
Penggunaan senjata ini terus terang memaksa gamer untuk menggunakan controller dengan tombol arah analog dan digital. Mengapa demikian? Anda harus menggunakan tombol plus pada controller untuk menggunakan senjata! Bila Anda menggunakan keyboard, secara default Anda harus menekan tombol arah di numerical pad (tombol 2, 4, 8, dan 6). Harus diakui, sangat sulit menggunakan tombol tersebut ketika Anda berada di tengah balapan yang membutuhkan ketelitian dan reaksi yang cepat. Walaupun Anda dapat mengubah fungsi tombol tersebut ke tombol lain, tetapi opsi terbaik tetap berada pada controller, seperti controller XBOX 360 untuk PC.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar